Translate

Selasa, 25 Agustus 2020

FOKBI Tasikmalaya Kembali Berkiprah



Fokbi Tasikmalaya, kembali beranjak lagi setelah beberapa bulan terhenti dari berbagai kegiatan karena situasi pandemi. Kini mulai kembali latihan rutin setiap rabu malam, walau tetap mengikuti protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.

Menurut Ketua FOKBI Tasikmalaya Rinliani  didampingi Sekretaris Fegie Rizkia Mulyana, M.Pd. menjelaskan, semua anggota fokbi tasikmalaya selalu kompak dan latihan rutin, namun beberapa bulan ini terpaksa mengikuti anjuran pemerintan.

Baru bisa kembali latihan pekan ini, setelah suasana new normal dan tentunya tetap mengaku kepada protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah. " Kita selalu jaga kondisi dan berharap fisik tetap fit dengan olahraga" kata Fegie. Walaupun dengan dana seadanya, tambahnya.

Kegiatan yang sedang direncanakan sekarang, kata Ketua Fokbi Tasikmalaya Rinliani, yaitu sedang mengolah beberapa kreasi , khusus ciri dari Tasikmalaya. Walaupun masih dalam wacana kata Fegie, ingin sekali memiliki ciri khas Tasikmalaya. Jadi setiap event nanti Tasik memiliki gaya tersendiri.

Walaupun ingin memiliki ciri khas, tapi fokbi tasik tetap selalu mendasari dari poco poco yang menjadi andalan dalam setiap event di kepemerintahan. Fokbi selalu menjadi pembuka acara dengan poco poco, jelasnya.

Senam kebugaran Fokbi Tasikmalaya


Bahkan sekarang sudah kerjasama dengan beberapa perguruan tinggi, sekaligus mensosialisasikan keberadaan fokbi di Kota Tasikmalaya, sesuai visi dan misi. Alhamdulillah setiap penampilan disetiap acara mendapat tanggapan baik.

Reporter : Yusup Supriatna


Tidak ada komentar:

Posting Komentar